Header Ads

Ngegas Dulu di GAZ Coffee, Kedai Anak Motor Nih

GAZ, kombinasi tiga huruf ini mengingatkan kita dengan nuansa anak motor. Benar saja, GAZ Coffee memiliki filosofi itu, karena sang empunya kedai, adalah pecinta motor. Boleh dibilang ia adalah seorang "anak motor" yang menyalurkan "kegas-annya" pada kopi, bukan hanya di jalan raya.

SEMANGAT - Irsyad Musyaffa
Hobi mengendarai motor membuat anak muda dari Banjarmasin bernama Irsyad Musyaffa berinisiatif untuk memodifikasi kedai kopi kecil yang ia bangun dengan tema anak motor. Kedai kopi yang berada di Jalan Kolonel Sugiono Banjarmasin ini memang memiliki kesan yang laki. 
Terlihat dari pilihan corak warna dan kesimpelan tata letak kedai. "Saya memang hobi motor, jadi sekalian aja kedai kopi ini kami konsep buat anak motor gitu lah," kata Irsyad kepada Hudes, Jumat (24/7/2020).

Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat ini pun menceritakan, bahwa ia sudah memulai GAZ Coffee sebelum bulan April lalu. Bahkan ia sudah merencanakan kedai kopinya itu sebagai salah satu wadah tongkrongan para anak motor di Banjarmasin. 
GAZ COFFEE - Kedai kopi anak motor
Namun apa boleh buat, pandemi ternyata melanda dunia. Bukan hanya ekonomi skala global yang terpukul, kedai yang baru ia rintis pun turut merasakan "pukulan" itu. "Ya mau gimana, ketika ada Corona, jadi terhambat," tuturnya.

Namun sekarang, ia tidak menyerah, dengan mempertahankan konsep anak motor di kedai kopinya, Irsyad perlahan mulai membuka kembali operasional kedai. Soal menu tak usah ditanya, Irsyad yang juga sudah berpengalaman menjadi seorang barista ini, sudah memiliki sedereten menu bagi pengunjung kedai. 

Tak ketinggalan menu kopi seduh manual. Dengan alat V60, ia setia menyeduh kopi untuk pengunjung maupun rekannya sesama anak motor. "Sekarang kami mencoba terus berkembang," kata Irsyad. (hudes)
 

No comments

close
pop up banner